Blitar Kota - Setelah sukses dengan Sensus Penduduk Online yang dilaksanakan dua bulan lalu, Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Blitar kembali memberikan gebrakan baru dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat. Guna mempermudah masyarakat dalam mengakses data, BPS Kota Bltar menghadirkan Aplikasi Patria Stat (Data Kota Blitar dalam Genggaman).

Hal ini telah dikonfirmasi oleh Erny Fatma Setyoharini, Kepala BPS Kota Blitar. Patria Stat berisi penyajian Kota Blitar dalam angka berupa Data Terbaru Kota Blitar dan Infografis yang dapat dilihat sekaligus diunduh oleh pengguna Patria Stat. Untuk dapat menggunakan Patria Stat, warga Kota Blitar harus menginstall melalui playstore lalu melakukan registrasi.

Selain Patria Stat, Erny mengatakan, pihaknya juga memberikan pelayanan Pondok Pintar, yang ditujukan untuk pelajar, mahasiswa, maupun peneliti yang sedang melakukan tugas akhir maupun research. Pondok Pintar menyajikan berbagai jenis layanan konsultasi seperti membaca data, paket pengolahan data, analisa statistic dasar, hingga metode statistik yang lebih relevan. Dengan adanya Patria Stat dan Pondok Pintar ini, Erny berharap BPS dapat melayani masyarakat dengan mudah dan ringkas.

“Kita ada Patria Stat ya, Kota Blitar dalam genggaman. Ini menyajikan data Kota Blitar dalam angka, dan dan tentunya akan mempermudah pengakses soalnya bisa diunduh. Kita juga ada pondok pintar, buat mahasiswa yang lagi mengerjakan skripsi silakan datang kita bantu dari awal sampai akhir,” kata Erny.

Saat disinggung bagaimana pelayanan selama pandemc covid-19, Erny mengatakan, pihaknya tetap melayani  Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun Instansi melalaui online, selanjutnya Surat Permintaan dapat disusul dan dikirimkan kemudian hari. (fix)

Post format
standard